Assalamualaikum

Senin, 23 Agustus 2010

Labuhan Haji, Aceh Selatan

Kecamatan Labuhan Haji

Peta lokasi Kecamatan Labuhan Haji
Provinsi Nanggröe Aceh Darussalam
Kabupaten Aceh Selatan
Camat Said Azhar, S.P.
Luas 70 km²
Jumlah penduduk 12.406
- Kepadatan 177 jiwa/km²
Desa/kelurahan 16

Labuhan Haji adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Aceh Selatan, Provinsi Nanggröe Aceh Darussalam, Indonesia. Ketinggian di atas permukaan laut rata-rata adalah 20 meter.

Ibukota kecamatan berada di Pasar Indrapura, dengan alamat kantor kecamatan berada di Jalan Tapaktuan-Banda Aceh, KM 390.

Kecamatan Labuhan Haji memiliki 16 desa. Awalnya Labuhan Haji memiliki 40 desa, kemudian dimekarkan menjadi Kecamatan Labuhan Haji Barat dan Kecamatan Labuhan Haji Timur. Dengan diterapkannya otonomi khusus untuk Aceh, maka kecamatan ini turut dibagi ke dalam tiga kemukiman.